Sertijab Kepala Biro Logistik Polda DIY Dan Kapolresta Yogyakarta Di Pimpin Langsung Kapolda DIY

PASARKAYU
JIFFINA 2025

YOGYAKARTA, INAMEDIA.id – Rotasi jabatan merupakan hal yang biasa di setiap instansi, khususnya Polri. Pada hari Kamis 28 April 2022, Kapolda DIY Irjen Pol Drs. Asep Suhendar, M.Si. memimpin langsung upacara serah terima jabatan Kepala Biro Logistik Polda DIY dan Kapolresta Yogyakarta.

Bertempat di Gedung Anton Soedjarwo Polda DIY, dalam sambutannya Kapolda DIY menyampaikan ucapan terimakasih atas dedikasi dan kinerja pejabat lama. Selain itu Kapolda menyampaikan selamat datang di lingkungan Polda DIY bagi pejabat baru.

IKLAN

Kapolda berpesan agar pejabat baru segera menyesuaikan diri dengan situasi dan kondisi saat bertugas di Polda DIY.

Sementara itu Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda DIY, Kombes Pol Yuliyanto, S.I.K., M.Sc. kepada pewarta menjelaskan jabatan Karo Log Polda DIY diserahterimakan dari pejabat lama yaitu Kombes Pol Joehanies Riyanto, S.I.K kepada pejabat baru yakni Kombes Pol Kurdi, S.I.K. yang sebelumnya menjabat sebagai Dosen Utama STIK Lemdiklat Polri. Selanjutnya Kombes Pol Joehanies Riyanto, S.I.K. akan menjabat sebagai Kabag Kurhanjardiktuk Rokurlum Lemdiklat Polri.

Sementara itu jabatan Kapolresta Yogyakarya di serahterimakan dari pejabat lama yaitu Kombes Pol Arif Bastari, S.I.K., M.H. kepada pejabat baru yakni AKBP Idham Mahdi, S.I.K., M.A.P., yang sebelumnya menjabat sebagai Wadir Polairud Polda Metro Jaya. Selanjutnya Kombes Pol Arif Bastari, S.I.K., M.H., akan menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Paminal Divpropam Polri (dalam rangka Dikreg XLIX Sesko TNI T.A. 2022),“ pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

JIFFINA 2025