Melalui Iklan Terbarunya Tolak Angin Luncurkan Pesan Moral ” Memaafkan ” | Jakarta

PASARKAYU
TRIBUNNEWS.COM.JAKARTA –Bila selama ini banyak  iklan Tolak Angin  produksi  PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul  Tbk yang  mempromosikan daerah wisata dari berbagai daerah di Indonesia serta pesan  mengenai katarak mata.
Kali ini  produsen yang terkenal  inovatif  dari berbagai bentuk iklan dan produknya coba menghadirkan  pesan moral yang mulai ” langka” dilakukan  oleh masyarakat di Indonesia  yaitu ” Memaafkan”.
Pengangkatan tema iklan ini menurut Direktur Utama PT   Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul  Tbk Irwan  Hidayat  dalam  diskusi  ” Iklan  Layanan Masyarakat ” Rabu malam (19/3/2014) di Jakarta  terinspirasi dari ucapan  orang tua  almarhum Sara Angelina  yang tewas dibunuh rekan satu kampusnya  Hafid dan Asyifa Ramadhani (5/3/2014) lalu.
Meski anak tunggalnya meninggal akibat dibunuh oleh  kedua  teman kampusnya  kata Irwan  orang  tua Sara  yakni  Suroto dan istrinya Elisabeth  justru memaafkan kedua pelaku dan Elisabeth berharap arwah anak tunggalnya tenang di Sisi-Nya. Akan tetapi, mereka tidak memungkiri kasus ini tetap berlanjut ke jalur hukum, serta menyerahkan sepenuhnya kepada penyidik.
Melalui iklan terbarunya ini Irwan berharap dapat menginspirasi  kita semua untuk saling memaafkan, mengingat tradisi yang satu ini seringkali banyak  tidak dilakukan  oleh kebanyakan  masyarakat  Indonesia.” Boleh dibilang  sudah mulai langka dilakukan .” katanya.
Bahkan kata budayawan  Arswendo sempat mengomentari peluncuran iklan pesan moral ini  merupakan terobosan baru dan memang  perlu dilakukan mengingat akhir-akhir ini banyak kita  temuinya  banyak timbulnya  kasus- kasus kekerasan yang timbul dalam masyarakat Indonesia bahkan para politisi dan kelompoknya pun ikut andil dalam  hal ini semua.” Tapi seandainya kita semua mudah  memaafkan dalam segala bentuk kegiatan, maka tidak perlu atau timbul adanya bentrok antara kelompok bahkan sesame warga misalnya.” Kata Arswendo

IKLAN
Nilai memaafkan  katanya merupakan  nilai tertinggi moralitas bangsa ini seharusnya  harus kita junjung tinggi.Meski  Sido Muncul  telah mengangkat kisah  kejadian  terhadap anak tunggalnya Sara dalam salah satu produknya, kedua orang tua Sara  Suroto dan Elizabeth menolak untuk menerima imbalan apapun  dari tampilan iklan pesan moral ini.


Sumber : http://www.tribunnews.com/bisnis/2014/03/20/melalui-iklan-terbarunya-tolak-angin-luncurkan-pesan-moral-memaafkan

 
 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

IFMAC & WOODMAC 2024